-->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Indeks Berita

Tag Terpopuler

SMP Imanuel Karimun Ikuti Kegiatan Nasional Belajar 6 Bersama Kemenkeu RI

Jumat, 12 November 2021 | November 12, 2021 WIB | 0 Views Last Updated 2021-11-12T14:47:15Z
Foto: Kepala sekolah SMP swasta Imanuel kabupaten Karimun Stanislaus Due S. Pd (Dok: Ahmad Riduan Hutagalung)


Tebingpos.com,
Karimun|Kementrian Keuangan (Kemenkeu) mengadakan kegiatan nasional belajar 6 yang di bawakan oleh salah satu relawan dari Kemenkeu ibu Immanuel Yolanda . Beliau menyatakan bahwa kegiatan Kemenkeu mengajar 6 merupakan acara nasional yang diselenggarakan setiap tahun oleh Kementerian Keuangan Republik Indonesia.

 Kegiatan ini diikuti oleh lebih dari 2.300 relawan dan dihadiri oleh siswa siswi dari 342 sekolah secara serentak di seluruh Indonesia dan 10 SILN di 6 negara lainnya. Salah satu sekolah yang terpilih dan menghadiri kegiatan ini adalah SMP Swasta Imanuel Karimun yang berada di Bati. 

Foto: SMP swasta Imanuel kabupaten Karimun (Dok: Ahmad Riduan Hutagalung)

Kegiatan ini  diselenggarakan pada hari Selasa, 9 November 2021 pukul 08.00 secara daring. Manfaat kegiatan ini diharapkan dapat memperkenalkan Kementerian Keuangan kepada adik - adik kami pada usia muda dan memperkenalkan Keuangan negara sehingga dapat menjadi bekal pengetahuan bagi adik - adik kami semuanya. Dengan motto "Dari Kami Untuk Negeri", kata ibu Immanuel Yolanda dari Kemenkeu RI. Beliau bangga dapat mengajar adik – adik yang ada di  SMP Swasta Imanuel yang sangat antusias dalam mengikuti kegiatan dan berharap di tahun-tahun berikutnya adik- adik dapat mengikuti kegiatan ini lagi.

Kepala sekolah SMP Swasta Immanuel kabupaten Karimun Stanislaus Due S. Pd kepada awak media, Jumat (12/11/2021) menyatakan kegiatan belajar 6 yang dilaksanakan oleh kementerian keuangan RI ini sangat bermanfaat bagi siswa dan sekolah kami, adapun manfaat bagi siswa kami, dimana pada waktu kegiatan belajar 6 yang dilaksanakan secara zooming berlangsung banyak siswa/i kami yang mengajukan pertanyaan kepada narasumber tentang kementerian keuangan dan hal – hal yang berkaitan dengan uang. 


Hasil pemaparan dan jawaban dari ibu Immanuel Yolanda selaku narasumber pada kegiatan ini membuat siswa/i termotivasi untuk mempunyai cita-cita ingin menjadi orang berprofesi di bidang keuangan dan sekarang setelah kegiatan ini berakhir siswa/i kita sudah tahu cara kerja, serta manfaat Kemenkeu bagi negara kita, sedangkan manfaat bagi sekolah kami adanya kegiatan ini, sekolah kami akan lebih banyak di kenal oleh masyarakat dengan kelebihan- kelebihannya sehingga akan menarik minat masyarakat untuk menyekolahkan anaknya ke SMP swasta Immanuel ini dan akhirnya jumlah siswa kami akan bertambah.



Riduan Hutagalung