-->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Nikmatnya Kuliner Di Tebingtinggi, Buat Yang Hobi Icip-Icip Kiranya Wajib Dicoba Ya?

Sabtu, 08 Januari 2022 | Januari 08, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-01-09T16:36:01Z
Foto : Mie Balap Ayahanda yang berada di jalan Pahlawan, samping lapangan merdeka Tebingtinggi|Dok : I. R²

Tebingtinggi|Nikmatnya kuliner Tebingtinggi sudah tak diragukan lagi, hal ini yang membuat Anira Vera istri Wakajati SU selalu menyempatkan diri bersama rombongan untuk selalu Singgah di Tebingtinggi. 

Beberapa waktu lalu istri Wakajati SU itu dari Medan datang ke Tebingtinggi untuk mencoba kenikmatan Mie Sop di Baglen Ujung, Tebingtinggi.

Kali ini istri Wakajati SU itu hendak ke Danau Toba namun singgah di Tebingtinggi untuk menikmati Mie Balap yang berada di jalan Pahlawan, tepatnya di samping tanah lapang merdeka.

Foto : Rombongan Anita Vera yang hendak ke Parapat singgah di Mie Balap Ayahanda |Dok : I. R²


Hanum Harahap Pemilik Mie Balap Ayahanda, saat menerima kunjungan Anita Vera dan rombongan mengaku senang atas atas kunjungan tersebut.

" Sangat senang ya atas kunjungan bu Anita Vera, walau mereka hendak ke Danau Toba tapi masih menyempatkan diri untuk singgah ke kota ini guna mencoba kuliner," kata Hanum, Rabu[5/1/2022].

Hanum Harahap juga mengatakan, tak hanya Mie Balap, ditempatnya juga menyediakan beraneka ragam kuliner, dan ia juga mengajak agar para pemburu kuliner singgah ketempatnya untuk mencoba.

Foto : Mie Balap Ayahanda|Dok : I. R²


" Disini selain Mie Balap ada beragam kue, Lontong, Bubur, pokonya segala jenis makanan untuk sarapan lah, dan buat yang hobi icip - icip kuliner cobalah datang kemari, di coba makanan - makan di Resto kita," ucap Hanum.[I. R²].