-->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Maraknya Narkoba di Tebingtinggi, PS. Cimande Siap Melakukan Aksi

Selasa, 17 Januari 2023 | Januari 17, 2023 WIB | 0 Views Last Updated 2023-01-17T07:42:04Z
Foto : Ustadz Muslim bersama para pengurus dan jawara PS. Kombinasi Cimande Tebingtinggi|Dok : Jepretan warga.

Tebingpos.com, Tebingtinggi|Marak nya peredaran Narkoba di Tebingtinggi sangat meresahakan masyarakat, hal ini disampaikan Ustadz Muslim Istiqomah didampingi para pengurus dan jawara Pencak Silat (PS) Kombinasi Cimande usai melakukan pernyataan Sikap " Berantas Narkoba "  dipadepokan Kombinasi Cimande, kelurahan Mekar Sentosa, Tebingtinggi.

" Marakanya peredaran Narkoba yang luar biasa saat ini, terutama informasi yang baru kami dapat dari warga  yaitu di kampung keling, yang sangat dekat dengan kantor BNN, bahkan masyarakat yang datang kerumah saya kemarin melaporkan peredaranya, bandarnya dekat dengan kantor BNN yang bolak balik masuk dan lepas, kemudian tempat mereka ngumpul yaitu ada di dua tempat yang juga tidak jauh dari BNN yang sangat meresahkan masyarakat yang  sampai hari ini belum ada tindakan, " kata Ustadz Muslim Istiqomah, Minggu (15/1/2023) didampingi oleh pengurus dan jawara silat Kombinasi Cimande Tebingtinggi.

Maraknya peredaran Narkoba, katanya lagi,  juga mengakibatkan Pada hilangnya harta benda masyarakat.

" Sekali lagi saya sampaikan sangat sangat meresahkan warga, bahkan ada warga yang datang mengatakan kehilangan uang sebesar Sembilan Juta Rupiah, belum lagi barang barang yang lain, itu di sebapkan maraknya peredaran Narkoba,"  ungakapnya.

Soal adanya tangkap  lepas, informasi dari warga terjadi juga di tempat lain di Tebingtinggi, seperti di Plamboyan, Baglen. Maka oleh karna ini sangat menjadi perhatian bagi kita semua, dengan ini kami bersama guru besar, para pelatih dan jawara dari berbagai gelanggang di lima kecamatan melakukan pernyataan sikap agar pemerintah Tebingtinggi, aparat penegak hukum, Polres, BNN dan pihak pihak terkait bertindak tegas terhadap pemakai, pengedar, bandar dan baking - baking nya. 

" Jika tidak maka Ini akan menjadi momok bagi kita semua," imbuhnya.

Terakhir, Ustadz Muslim juga mengatakan bahwa guru besar Kombinasi Cimande Sumatra Utara Sahrul Albantani BSC menyatakan siap melakukan aksi, agar peredaran Narkoba ini segera dihentikan guna menyelamatkan generasi dan bangsa di kota Tebingtinggi yang mereka cintai. (*).