-->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Penghinaan Al-Quran, Ratusan Ribu Ummat Muslim Sumut Protes Ke Konjen Swedia-Denmark

Sabtu, 04 Februari 2023 | Februari 04, 2023 WIB | 0 Views Last Updated 2023-02-12T11:26:09Z
Foto : Ummat Muslim Sumut saat menggelar aksi protes terhadap penghinaan Al - Quran|Dok : Tim Tebingpos.com realitas.

Tebingpos.com, Medan|Pembakaran Al-Quran yang dilakukan oleh warga Swedia-Denmark Rasmus Paludan (politkus Swedia-Denmark) didepan kantor kedutaan Turky pada 21/1/2023 menimbulkan gelombang protes dari ummat Muslim dunia. 

Di Sumatra Utara (Sumut), Jumat 3/2/202 sekitar ratusan ribu ummat Muslim dari berbagai derah di Sumatra Utara mendatangi kantor Konsulat Jenderal (Konjen) Swedia-Denmark yang berada di jalan Tengku Amir Hamzah, Medan guna menyapaikan protesnya.

Ustadz Muslim Istqomah salah seorang yang ikut dalam menyampaikan protes yang berasal dari Tebingtinggi kepada wartawan mengatakan, Aksi protes ini bertujuan mendesak pemerintah Sewedia-Denmark menangkap warganya yang telah membakar Al-Quran.

Foto : Ustadz Muslim Istiqomah (tengah busan putih disamping orator).


" Tindakannya membakar Al-Quran adalah tindakan keji, biadap dan menghina kami Ummat Muslim. Maka, kami meminta agar Rasmus Paludan di tangkap dan dihukum yang seberat - beratnya atas tindakan bodoh yang dilakukanya," kata Ustadz Muslim.

Jika Paludan tidak juga di tangkap, sambungnya, kami Ummat Islam meminta agar Pemerintah memutuskan hubungan kerjasama kepada pemerintah Swedia-Denmark.

Iapun mengingatkan agar jangan menggangu ummat Islam, dan meminta agar seluruh Ummat di dunia menghormati agama orang lain.

" Jangan mengganggu ummat Islam, Ummat Islam seperti Lebah, seperti apa yang dikatakan Allah di Al-Quran surat Al-Nah, lebah memberi mamfaat kepada manusia dan lingkungan sekitarnya, tapi ingat! jangan diganggu, jika di ganggu maka dia akan mengejar para pengganggunya, begitulah Ummat Islam, maka jangan coba mengganggu Ummat Islam dan juga ummat lainya, agar keamanan dan ketertiban didunia dapat terwujutkan," pungkasnya.

Aksi Protes itupun berjalan dengan aman dan damai, usai menyuarakan protesnya ummat Muslim Sumatra Utara itupun membubarkan diri dan membersihkan lokasi tempat mereka menyampaikan Protes tersebut.


Tim Tebingpos.com realitas melaporkan