-->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Antisipasi Kebakaran Hutan dan Penjualan Orang, Polsek Kuala Kampar Gelar Sosialisasi ke Masyarakat

Sabtu, 16 September 2023 | September 16, 2023 WIB | 0 Views Last Updated 2023-09-17T05:55:47Z
Foto : Pada saat Polsek Kuala Kampar sosialisasi TPPO kepada masyarakat.

Tebingpos.com, Pelalawan|Kamis, (16 September 2023) sekira pukul 13.00 WIB dilaksanakan kegiatan  Sosialisasi Antisipasi Kebakaran Hutan dan Lahan (KARHUTLA), dan Sosialisasi Antisipasi Tindak Pidana Penjualan Orang ( TPPO ) di Desa Teluk Dalam Kecamatan Kuala Kampar oleh Polsek Kuala Kampar.

Sosialisasi dipimpin oleh Ka Spk I Kuala Kampar berserta 2 (dua) Personil Polsek Kuala Kampar.

Foto : Pada saat Polsek Kuala Kampar mensosialisasikan bahayanya kebakaran hutan.



Sosialisai bertujuan memberi himbauan kepada masyarakat Kecamatan Kuala Kampar agar tidak melakukan Pembakaran Hutan dan lahan serta tidak membuka lahan dengan cara membakar.

Di samping itu, selain memberikan himbauan, Polsek Kuala Kampar juga melaksanakan Patroli KARHUTLA di areal kebun masyarakat berpotensi rawan terjadinya kebakaran, adapun hasil patroli tersebut tidak ditemukan adanya titik Hotspot, dengan tidak di temukannya titik Hotspot, Polsek Kuala Kampar pun memberikan selebaran  Maklumat tentang KARHUTLA yang dibagikan kepada masyarakat Kecamatan Kuala Kampar yang berpotensi rawan terjadinya kebakaran hutan dan lahan.

Setelah itu, Polsek Kuala Kampar pun lanjut melaksanakan sosialisasi memberikan himbauan Kamtibmas terhadap penumpang kapal cepat (Speedboat). Dalam himbauannya kepada masyarakat, Polsek Kuala Kampar meminta agar masyarakat selalu berhati-hati tentang Tindak Pidana Penjualan Orang ( TPPO ). Dan jika mengetahui terjadinya TPPO agar melapor ke petugas dengan menelepon langsung petugas ke nomor yang telah di berikan.

Adapun kegiatan sosialisasi ini juga bertujuan untuk meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap polri.Sehingga timbulnya perasaan aman  masyarakat di wilkum Polsek Kuala Kampar.

Selama kegiatan sosialisasi berlangsung, masyarakat pun sangat antusias mengikuti sosialisasi hingga selesai pukul 14.00 WIB, kegiatan pun berlangsung dalam keadaan tertib, aman dan kondusif.

Jopryadi Panyalahi
(Kabiro Riau)